Asosiasi Pembangunan Luar Negeri(APLN)Korsel Adakan Pertemuan Dengan Ketua DPRD Kab. Sorong

(Tuesday, June 24, 2014)

Pada tanggal 7 Juni lalu, Ketua APLN Korsel, Choi Jaedeok dan Ketua APLN Cabang Indonesia,Lee Seung Hun mengadakan pertemuan dengan Ketua DPRD Kabupaten Sorong, Arnold Lemauk. Pertemuan ini untuk membicarakan kerjasama antara APLN dengan DPRD Kabupaten Sorong untuk membangun sebuah kota di Kabupaten Sorong. Kota yang akan dibangun itu adalah Maybrat Sau, yang berjarak 130 km dari kota lama. Dalam hal ini APLN akan berpartisipasi dalam pembangunan kota baru ini. Selanjutnya kedua belah pihak akan membahas rencana pembangunan kota baru tersebut.